Bupati Rokan Hilir : Usai Libur Lebaran Idul Fitri H.Bistamam Pimpin Apel Kerja Selasa Pagi

Oplus_131072

DetikPost.com || Rokan Hilir- Selasa 08 April 2025. Bupati Rokan Hilir (Rohil) H.Bistamam pimpin apel kerja pagi usai libur lebaran idul fitri. Apel tersebut dipusatkan di kantor bupati  batu enam Bagansiapiapi.

Apel selasa pagi dihadiri para kepala OPD, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada dilingkungan Pemda Rohil.

Dalam sambutannya, Bupati H.Bistamam mengucapkan selamat idul fitri dan menyampaikan permohonan maaf baik selaku kepala daerah maupun atas nama pribadi.

“Selaku kepala daerah dan sebagai manusia biasa tentunya tidak luput dari salah dan hilap, kepada seluruh ASN yang ada, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya,” tutur Bupati Rohil H. Bistamam

Setelah beberapa hari berlibur dan berkumpul dengan keluarga sebut Bupati, tentunya menambah semangat bagi para ASN dalam bekerja dan melaksanakan tugas dihari perdana masuk kerja.

Sehingga, Bupati meminta kepada para ASN agar kembali bekerja dengan semangat baru serta disiplin dan anggap pekerjaan ini menjadi ladang ibadah.

“Mari laksanakan tugas dengan lebih baik lagi, harapan kami semua ASN bekerja dengan semangat baru, disiplin dan anggap pekerjaan kita ini sebagai ladang  ibadah” ujar H.Bistamam

Diakhir penyampaian nya, Bupati Rohil, kembali menegaskan agar seluruh ASN yang ada dilingkungan Pemda Rohil agar dapat menjaga marwah kepala daerah ditengah-tengah masyarakat.

” Kegiatan apel pagi dilingkungan pemerintah Kabupaten Rohil Selasa pagi berjalan tertip dan lancar. (Red)